Pantai Ngliyep berada di tepi Samudera Indonesia, tepatnya di desa Kedungsalam kecamatan Donomulyo, 62 km dari arah selatan kota Malang. Dari Kota Malang perjalanan ke Pantai Ngliyep ini menempuh kurang lebih 2 jam perjalanan.

Pantai Ngliyep termasuk salah satu pantai di Malang selatan yang masih sangat natural, dan belum banyak terjamah manusia, sehingga tepat sekali jika pantai ini digunakan untuk menyepi dari hingar bingar keramaian kota. Pantai Ngliyep memiliki pasir yang putih bersih, ombak yang keras khas samudera dengan kedalaman yang membahayakan. Di larang keras berenang di pantai ini, karena mengingat ganasnya ombak. Outbounders disarankan hanya sebatas mainan air kaki saja cukup untuk menikmati segarnya air dipantai Ngliyep ini.

Baca juga : Wisata Pantai Ngudel, Pantai Malang Selatan, Outbound di Pantai

Pantai Ngliyep adalah pantai dengan keindahan alam yang masih natural dengan perpaduan tebing-tebing yang curam dan hutan lindung di sekeliling pantai. Pasir putihnya yang masih alami dan ombak yang serasa bermain di sela-sela tebing membuat pantai Ngliyep layak untuk dikunjungi. Bahkan ada juga satu bangunan pemujaan semacam pura yang dapat outbounders kunjungi yang ada di pulau kecil, umumnya disebut dengan gunung kombang. Gunung kombang ini penampakannya seperti gunung kecil berbukit batu kapur ditumbuhi pepohonan. Gunung kumbang ini termasuk tempat sakral yang setiap digunakan sebagai pusat acara “larungan” atau biasa disebut labuh oleh masyarakat sekitarnya sebagai rasa syukur dan hormat kepada Ratu pantai selatan.

Keunikan dari labuhan atau ritual ini yaitu, para pemasak diharuskan laki-laki dan dilarang mengenakan pakaian berwarna hijau, lalu mereka diharuskan untuk berpuasa. Pada saat memasak, lokasi harus bersih dari unsur perempuan.

Tidak jauh dari lokasi Pantai Ngliyep terdapat pula pantai eksotis lainnya yaitu Pantai Pasir Panjang. Disebut Pantai Pasir Panjang karena di pantai ini pasir putihnya terhampar luas sepanjang 700 m dan melengkungi lautan lepas. Di Pantai ini wisatawan bisa menikmati indahnya sunset yang menakjubkan.

Bagi anda yang berminat untuk melakukan kegiatan outbound di Pantai Ngeliyep khususnya Outbound Training, Outbound Perusahaan, Outing, Outbound Sekolah, Outbound Edukasi Alam, Outbound LDKS di Pantai Ngeliyep kami First Outbound siap membantu anda untuk memfasilitasi program sesuai kebutuhan anda.

Dapatkan Penawaran Training Motivasi, Training Indoor, Training SDM dengan HARGA yang SESUAI BUDGET Perusahaan Anda !!!

Untuk Konsultasi, Proposal dan Presentasi, silahkan hubungi kami :

——————————————————————————————————————————

First Outbound Training

Ali Saleh :

1stoutbound@gmail.com

081 231 938 011

Tinggalkan Balasan

OFFICE & BASECAMP

SOCIAL MEDIA

DAPATKAN PROMO TERBARU

Konsultasikan Kebutuhan Event Anda Sekarang Bersama Marketing Kami
Kategori